Senin, 08 November 2010

Trend Dalam Memulai Bisnis Kecil

Tren desain dan produk bisa diciptakan pebisnis, skala kecil hingga besar, dengan melihat perubahan gaya hidup masyarakat. Kembali ke alam dan cermat melihat kondisi sekitar menjadi tolok ukurnya.

4 karakter gaya hidup yang bisa menjadi inspirasi, yakni:

1. Technatura
Dengan kondisi lingkungan semakin rusak, berbagai penemuan ramah lingkungan semakin marak. Masyarakat sudah mulai sadar lingkungan dan mencari produk yang sesuai dengan pola pikirnya. Produk yang ramah lingkungan menjadi tren. Pola pikir seperti ini juga menimbulkan berbagai inspirasi, untuk ornamen batik atau tekstil yang terinspirasi dari alam dan lingkungan, bahkan arsitektur juga mengambil tema alam.

Teknologi bisa dimanfaatkan untuk mencipta produk atau desain yang terinspirasi dari alam. Namun produksi tidak harus terpaku pada mesin. Produksi di UKM juga bisa menerapkan konsep ini dengan mengambil inspirasi desain dari alam dan lingkungan.

2. Replay
Ciri konsep ini adalah simpel dan menyenangkan. Teknologi bisa dipersonalisasi, misalnya mencipta sepatu bermerek namun dengan pilihan motif dan warna sesuai selera pembeli. Produksi bisa massal namun bisa dipersonalisasi.

Peluang Bisnis batok kelapa atau arang kelapa nampaknya akan menjadi bisnis yang cukup menguntungkan. Selama ini Batok Kelapa atau tempurung kelapa biasanya hanya menjadi limbah bagi sebagian masyarakat. Kebanyakan batok kelapa memang hanya dibuang saja, tetapi sebenarnya batok kelapa bisa dimanfaatkan untuk berbagai macam keperluan. Diantaranya sebagai bahan kerajinan, bahan pembuat alat rumah tangga, arang aktif sebagai penyaring air,bahan bakar hingga obat nyamuk. Peluang bisnis arang ini lumayan terbuka untuk ditekuni.Men urut data dari Departemen Koperasi Usaha Kecil dan menengah, permintaan batok kelapa DKI Jakarta dan Provinsi Jawa Barat sangat tinggi, meski pedagang pengumpul di Kabupaten Lampung Selatan memasok dalam jumlah besar belumlah mencukupi. Batok kelapa ini dibutuhkan oleh perusahaan industri anti-nyamuk bakar, usaha informal, dan industri kerajinan di dua provinsi itu.Selain itu Arang tempurung kelapa atau biasa disebut arang batok sepertinya sedang jadi prima.

3. Hullabaloo
Chaos atau kemarahan bisa menjadi inspirasi, yang dituangkan dalam kaos atau produk lainnya. Misinya berbisnis sambil menyebarkan pesan yang merepresentasikan aspirasi masyarakat.
Peluang Bisnis Kaos Pintar, Apalah artinya sebuah kaos? (Kaos apa kaus sih). Cobalah tengok dunia perkausan terutama di kota Jogja. Orang kadang dalam menggunakan kaus atau membeli kaus, biasanya berusaha mencari sesuatu arti yang unik. Jika di masa-masa kemarin sempat kita tahu betapa boomingnya sebuah merek kaos berjuluk DAGADU dengan tema yang unik, maka kota Jogja kembali menyuguhkan sesuatu yang luar biasa dalam dunia kaus. KAUSPINTAR, dipercaya akan menjadi sebuah trend besar kota Gudeg ini. Anda dapat melihat pada situsnya http://kauspintar.com. Sepintas dalam situs kauspintar tersebut, yang sepertinya adalah jualan secara online yang dikemas secara cerdas dengan thema kaus dan sistem yang cukup mudah, ternyata jika anda telah memiliki produknya, anda dijamin tidak akan kecewa dan malu untuk digunakan pada anak-anak anda atau justru dipakai anda sendiri.Dalam situs kauspintar, tersedia beberapa kategori dimana terdapat Do You Know, Rumus Ajaib, dan Penemuan Dunia, dimana masing-masing produk digambarkan
Inspirasi lain bisa datang dari resesi ekonomi. Konsumsi makanan hasil dari petani lokal misalnya, menjadi peluang bisnis yang juga diprediksi bisa menjadi tren. Gerakan mendukung petani lokal, karena persoalan resesi ekonomi menjadi isu yang melatarinya. Produk yang dijual dengan label gerakan seperti ini memberikan nilai jual tersendiri.


4. Wonderlush
Tema alam menjadi sumber inspirasi. Jika batik mengambil inspirasi dari bentuk akar misalnya, motif alam lainnya juga bisa diaplikasikan dalam berbagai produk seperti sandal, tas, atau bahkan produk interior.
Desain produk dari alam bisa menciptakan tren di masa mendatang, sejalan dengan perubahan pola hidup masyarakat yang mulai menghargai lingkungan.
Apapun bisnis yang sedang digeluti saat ini, skala besar atau kecil sekalipun, sangat bisa mengaplikasi pilihan tren desain ini. Menyasar pasar, pada prinsipnya, membutuhkan kejelian Anda melihat kebutuhan dan perubahan dalam masyarakat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar